Keuntungan Akses Internet Cepat: Mengapa kita perlu
berinvestasi untuk internet lebih cepat.
Saat ini bukanlah era 90an lagi.
Dimana sebuah koneksi mengandalkan dial-up untuk internet. Internet masa kini
dipenuhi dengan banyak informasi-informasi yang berguna dalam bentuk artikel,
video, foto, musik yang dapat dinikmati secara murah bahkan gratis. Internet
pada masa saat ini lebih populer dengan kecerian dan kesenangan yang beragam
mulai dari bersosialisi dengan Media Social Online, Belanja Online bahkan anda
dapat melakukan Multitask (melakukan bermacam kegiatan dalam waktu bersamaan).
Banyak keuntungan yang bisa didapat
jika memiliki akses ke internet dengan kecepatan yang tinggi. Mulai nyamannya
kita browsing dengan santai atau menikmati menonton video tanpa harus buffering
terlalu lama, itulah manfaat nilai investasi. Berikut ini bahan manfaat untuk
berinvestasi memiliki internet kecepatan tinggi yang bisa anda pertimbangkan :
Memuat
halaman Web lebih banyak dengan lebih cepat.
Seberapa sering anda menggunakan
internet? Tidak peduli seberapa seringnya anda menggunakan internet tapi yang
pasti menunggu Halaman sebuah web untuk memuat adalah hal yang sangat menganggu
anda. Dengan internet kecepatan tinggi, halaman web akan memuat lebih cepat
dari pada kecepatan rata-rata dan hanya sedikit sekali membutuhkan refresh
halaman (reload). Kebanyakan orang sangat menikmati browsing internet dengan
membuka banyak tab, tanpa koneksi berkecepatan tini ini menjadi masalah. Jika
anda berinvestasi dalam internet kecepatan tinggi, anda dapat membuka banyak
halaman web dalam satu waktu, tidak menunggu proses lama untuk hasil memuat
gambar. Bahkan jika halaman tersebut memiliki video dan sekaligus foto.
Streaming
tanpa gangguan.
Saat ini streaming acara televisi,
film, slide dan musik menjadi semakin populer. Lebih banyak orang berinvestasi
dalam internet kecepatan tinggi dengan alasan ini. Dengan koneksi internet
kecepatan tinggi, seseorang dapat melakukan streaming media tanpa interupsi dan
tidak menghabiskan banyak waktu untuk membuffer saat ditengah-tengah menonton
video atau film. Kadang-kadang dibutuhkan perbaikan dengan me-reload halaman
sebagai pemecah masalahnya. Tentunya dengan berinvestasi pada internet
berkecepatan tinggi bukanlah sebuah masalah lagi.
Mendukung
banyak Pengguna Internet.
Jika tanpa internet dengan kemampuan
kecepatan tingi, koneksi akan melambat apabila ada beberapa pengguna internet
dalam linkungan anda (kantor, sekolah atau rumah) lebih dari satu atau dua
dalam waktu yang bersamaan. Jika Anda telah berinvestasi pada internet
berkecepatan tingi maka akan mendukung sejumlah pengguna internet pada saat
yang bersamaan. Seperti contoh dalam tempat kerja anda, Ada rekan anda yang
hendak mengunduh proposal bisnis secara lain sedangkan anda perlu mengunggah
penawaran ke klien secara dan disaat bersama pula bos anda teleconfrence dengan
teman bisnisnya. Tentunya dengan investasi kecepatan tinggi maka setiap orang
dalam lingkungan kerja anda dapat melakukan secara bersamaan tanpa gangguan.
Mendukung
banyaknya Aplikasi Online.
Streaming, Browsing, Download dan
Upload merupakan kegiatan sehari-hari dalam berinternet akan terasa lebih
santai dan menyenangkan jika memiliki Internet berkecepatan tinggi.
Menyelesaikan perkerjaan dengan efektifitas tinggi. Internet berkecepatan
tinggi di beberapa perusahaan sudah dimanfaatkan untuk Teleconfrence, IP Phone,
IP Camera (cctv), VPN yang berguna untuk menekan biaya penggunaan dalam
komunikasi.
Komentar
Posting Komentar